Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2021

Penampakkan Penganggu Di Kamar Mandi

Gambar
  Penganggu mahluk astral, setan yang   berwajah seram dan menakutkan . Setiap kali berbicara tentang setan, mahluk halus tak kasat mata, yang menganggu para   manusia di muka bumi ini. Para setan, selalu berdiam diri di kamar mandi atau tempat-tempat yang jorok dan kotor. Untuk mengindentifikasi adanya setan di sekitar kita,   sebenarnya tidak terlalu sulit. Ruangan yang lembab   panas, beraroma mistis bau melati ,   dan lampu   ruangan yang berkedip-kedip, serta tiupan angin yang menyapu bulu kuduk hingga berdiri. Setan penganggu para manusia, ternyata masih saja di manfaatkan untuk tujuan-tujuan tertentu seperti pada   kepercayaan aliran sesat , digunakan para dukun pelet yang menggunakan bantuan bangsa jin untuk mencapai tujuan kemusrikan. Penampakan mahluk halus   atau setan pada orang-orang di jam-jam yang tak terduga. Penampakkan mahluk astral ini , bisa menyerupai seseorang yang dikenal, atau menampakkan wujud asli didepan seseorang. Tadi siang , saya dan suami mengunjung

Salam terakhirku, Adikku

Gambar
  Kenangan kebersamaan adikku, Sulistya Agung Prabawa, 43 tahun semasa hidupnya . Menjalani masa kecil, remaja dan berkeluarga bersama , baik suka maupun   duka dalam sebuah keluarga besar Isni Suparjo, orangtua kami. Adikku yang jenaka, menjadi teman curhat di kala hati lagi gundah dengan sebuah masalah, dia datang bagai malaikat penolongku. Adikku, memberi benih-benih solusi kesegaran. Adikku, meski beda usia 5 tahun denganku tapi kedewasaannya  begitu luar biasa, tak kan sanggup aku melukiskan dengan kata-kata. Hanya cucuran air mata yang menetes   menemani   rasa rindu ingin   bertemu menyeruak di hati ini. Adikku, pengorbananmu begitu besar, menyadarkanku tentang pentingnya menanamkan sedekah dan pengorbanan yang besar untuk menjaga, dan   menyayangi kedua orang tua . sedang aku melangkah hanya dengan egoku saja. Penyesalan yang dalam kini yang merajai hati menjerit kuat memanggil namamu , adikku. Sejarah adikku  yang gemilang   membuka mata hati ini, untuk tidak memikirkan di

Telah Berpulang

Gambar
  “Setiap yang bernyawa pasti akan mati. Dan sesungguhnya akan disempurnakan pahala kalian pada hari kiamat. Barangsiapa yang dijauhkan dari neraka dan dimasukkan ke dalam surga, maka ia benar-benar telah beruntung. Dan kehidupan dunia itu tidak lain hanyalah kesenangan yang memperdaya” (QS. Al-Imran: 185)       Sulistya Agung Prabowo, adik ragilku mempunyai keluarga kecil , dan harmonis. Telah berkeluarga dan memiliki   dua orang putri dan satu anak laki-laki. Kedua   putri tumbuh menjadi gadis-gadis yang cantik, mempunyai prestasi yang membanggakan hingga masuk sekolah SMU   di Mesir. Dari 5 bersaudara, hanya Agung (nama panggilan adikku) yang menyekolahkan   kedua anaknya diluar negeri.        Kami 5 bersaudara, keluarga besar Isni Suparjo , Alhamdulilah telah mempunyai tempat tinggal sendiri-sendiri . Rumahku yang paling dekat dengan kediaman orang tua. Kami berlima silih berganti mengawasi dan memperhatikan kedua   orang tua, yang berusia senja, butuh perhatian   kami sebagai

Sambut Hari Raya idul Adha

Gambar
  Menulis surat diatas meja Duduk bersandar dan konsentrasi Sambutlah   hari idul adha Saling memaafkan dan bertoleransi   Membeli sarung bermotif indah Kualitas baik harga bersahabat Idul Adha giatkan ibadah Jadilah  muslim taat bermartabat   Kelopak bunga mekar mewangi Tertiup angin sepoi-sepoi Idul adha setahun sekali Berkorbanlah iklas Illahi Robi   Burung merpati   dan cendrawasih Sangat cantik menyejukkan mata Jagalah hati tetap bersih Sambut   datangnya idul adha.        

Target SKP Masa Pandemi Covid 19

Gambar
  Sesuai dengan PP Nomor 46/2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS dan Perka BKN Nomor 1/2013 tentang Ketentuan Pelaksanaan PP Nomor 46/2011 tentang Penilaian Prestasi Kerja PNS, maka PNS diwajibkan untuk menyusun Sasaran Kerja Pegawai (SKP) sebagai dasar penilaian prestasi kerja pegawai . Tujuan penyusunan SKP   adalah untuk menjamin objektifitas pembinaan PNS yang dilakukan berdasarkan sistem prestasi kerja, sedangkan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) adalah rencana dan target kinerja yang harus dicapai oleh pegawai dalam kurun waktu penilaian yang bersifat nyata dan dapat diukur serta disepakati pegawai dan atasannya. Setiap PNS wajib menyusun SKP, pelaksanaanya harus berdasarkan dengan tugas jabatan, fungsi, wewenang, tanggung jawab maupun rincian tugasnya yang secara umum telah ditetapkan dalam struktur organisai . Aturan penyusunan SKP di masa pandemi covid 19 tahun 2021   telah berubah. Penyusunan SKP tahun ini dilakukan sebanyak dua kali. SKP semester 1 dan SKP semester 2.

Buku Perdanaku

Gambar
  Alhamdulilah, bersyukur sekali atas kenikmatan yang diberikan Allah SWT , akhirnya buku perdana saya  telah terbit. Ada rasa   senang, akhirnya kesampaian juga mempunyai buku sendiri. Buku perdana, berjudul 5 metode pembelajaran praktis, ber-ISBN yang berisikan kumpulan metode, model dan media belajar dari penelitian tindakan kelas yang saya buat. Kumpulan PTK –PTK yang mengantar saya lolos naik ke golongan IVB/ Pembina Tingkat I, juga masuk seleksi babak final 6 besar ditingkat kota Surabaya.   Penyusunan buku perdana ini, atas bantuan sepak terjang Bu Kanjeng, yang tiada lelah memotivasi saya, memberi contoh tulisan yang baik dan layak untuk dipublikasikan. Bu Kanjeng , Pak Khoiri dan semua rekan-rekan di RVL   selalu menuntun saya untuk serius belajar menulis dengan baik Proses penyusunan buku tak semudah yang saya pikirkan.   Mulai membuat synopsis, judul buku, cover , isi buku dll. Menyusun sebuah buku adalah hadiah istimewa penulis atas usaha-usaha yang pantang menyerah dal

Pantun cinta

Gambar
  Kerikil-kerikil merajai jalan Angin besar hembuskan debu Cintaku nyata bukan khayalan Di hatiku selalu ada  kamu    Bambu kuning   ditepi sawah Desiran angin menyentuh wajah Suara rinduku selalu terbawah Cinta ini semakin menjelajah.   Nyanyian rindu terdengar merdu Melukiskan   rasa ingin berjumpa Malam ini semakin syahdu Tanpa kehadiranmu terasa hampa   Seragam putih habis dicuci Selalu dipakai setiap hari Cintaku tulus   dan suci Bersamamu hidup lebih berarti    

Korban Pertikaian Kerusuhan Sampit (Kalimantan Tengah )

Gambar
  Saya adalah saksi yang melihat langsung, keganasan balas dendam antar suku yang bertikai, suku Dayak   dan suku Madura. Perpecahan antar suku ini disebabkan karena suku Madura ingin menguasai kota   Sampit, sebagai kota Sampang ke 2. Penyebab inilah yang membangkitkan amarah masyarakat pedalaman   suku Dayak, membela daerah nenek moyangnya, yang terkenal sakti, tak mempan bacokan pedang, dan arwah-arwah sakti yang mendampinginya di setiap pergulatan membela tanah leluhurnya . Burung elang sebagai titisan arwah sakti suku Dayak yang menjadi panglima, mengkomando orang-orang suku Dayak, mampu mengendus keberadaan suku Madura, dimanapun tempat persembunyian mereka walau hari gelap sekalipun.   Tahun 2001 di desa Samuda Kotawaringin-Timur, setelah melakukan sholat Jum’at   puluhan truk melintas   di depan perumahan PLN, tempat tinggalku. Ratusan orang pedalaman suku Dayak menaiki badan truk sambil mengacung-acungkan pedang Mandau (senjata khas suku Dayak) dan puluhan karung (tempat m

Pantun Sehat

Gambar
  Kelinci putih mencari makan Wortel merah sangat mengenyangkan Kuatkan benteng pertahanan badan Biar   hidup lebih menyenangkan     Menggoreng tahu sayur kecambah Tambahkan kuah segar menyehatkan Berat badan jangan ditambah Kolestrol naik bingung menurunkan   Hujan gerimis membasahi bumi Tanaman subur menarik hati Jagalah imun setiap hari Badan   kuat kini & nanti   Permen coklat manis   rasanya Makan dibawah pohon nangka Makanlah 4 sehat 5 sempurna Menyehatkan tubuh & pikiran kita    

Pantun Cinta

Gambar
  Butiran debu menggitari  jalan Tertiup angin perlahan lahan Gadis cantik   banyak bermunculan Hanya kamu pengobat kesedihan .   Senyum rembulan menyapa hati Angin berbisik melagukan rindu Kehadiranmu selalu aku nanti Semoga   kita dapat bertemu   Cinta dalam sepotong roti Menguatkan hati berpeluh rindu Jangan hanya ucapkan janji Tunjukkan kasihmu hanya untukku   Cintaku setinggi gunung merapi Bersamamu , impianku sehari-hari Jangan   menjauh   dariku lagi Kamulah jantung hati ini

Pantun tema : Nasehat

Gambar
  Melikilah teman berkepribadian baik Positif dalam membangun pergaulan Jadilah pribadi yang menarik Cerdas   dalam setiap obrolan.   Membaca buku dengan teliti Menulis lagu bertema rindu Waspadalah selalu berhati-hati Belajar tenang menghadapi sesuatu   Mendengarkan musik dimalam minggu Tiduran sambil membaca buku Jangan sia-siakan waktumu Sebelum ajal datang menjemputmu.   Mencintai seseorang sepenuh hati Memahami dan saling mengasihi Bersikaplah menjadi diri sendiri Membentuk kepribadian kuat mandiri    Surabaya 3 Juli 2021  

Pantun, tema : Anak tercinta

Gambar
  Buah masam namanya pencit Dibuat rujak enak rasanya Wanita hamil perutnya buncit Menunggu kelahiran anak tercinta.   Sedapnya makan gulai kambing Kuahnya enak ditambah lontong Setiap anak wajib dibimbing Membentuk sikap saling menolong.   Bunga   teratai ditepi sungai Airnya segar indah menggoda Didiklah anak supaya pandai Menjadi kebanggaan ayah ibunya   Segarnya hawa   pegununggan desa Pepohonan hijau   sangat   mempesona Didiklah anakmu   jangan dimanja Tanamkan   kemandirian menggapai cita